Tuesday 27 March 2018

Ubah File PDF Ke AutoCAD Dengan Mudah



Assalamualaikum sahabat ku sekalian :D
Selamat pagi , siang , dan malam semuanya

Jumpa lagi nih dengan blog Cyber Empires :D . Semoga kawan - kawan tetap setia ya berkunjung di blog ane :D

Bagi kamu seorang arsitektur ataupun konsultan tentu tidak asing dengan aplikasi yang bernama AutoCAD. AutoCAD merupakan salah satu aplikasi gambar yang memungkinkan kita menggambar suatu gambar kerja tanpa menggunakan pensil ataupun alat gambar lainnya.
AutoCAD pun bisa disimpan dalam bentuk file PDF untuk menghindari dari percobaan peniruan suatu karya. Namun, ketika para pengguna AutoCAD mendapatkan suatu pekerjaan untuk memperbaiki gambar kerja dalam format pdf, tentu akan kesulitan dalam memperbaiki gambar tersebut dikarenakan gambar yang sudah dalam bentuk pdf tidak bisa dibuka ke AutoCAD sehingga perlu waktu yang cukup lama untuk menggambarkan nya kembali.

Nah, untuk mengatasi hal tersebut diperlukan aplikasi pembantu ( aplikasi pihak ketiga ) yaitu aplikasi AideCAD. Aplikasi ini memungkinkan para pengguna AutoCAD untuk mengubah file dalam bentuk PDF ke AutoCAD. Namun, aplikasi ini berbayar dan untuk menikmati aplikasi versi gratis hanya tersedia 5 (lima) kali pengubahan file PDF ke AutoCAD. Setelah itu aplikasi akan meminta untuk melakukan pembayaran.
Terlepas dari itu semua, aplikasi tersebut bisa anda manfaatkan bukan??


Ubah File PDF Ke AutoCAD Dengan Mudah



1. Buka situs http://www.aidecad.com/ untuk mengunduh aplikasi nya atau bisa klik Disini

2. Setelah di install, buka aplikasi tersebut dan akan muncul gambar dibawah ini



3. Klik ADD Files untuk menambahkan file kedalam aplikasi tersebut.



4. Setelah itu, centang kan lah kotak dialog Output to Source Folder



5. Kemudian Klik Convert maka aplikasi akan mengubah file tersebut.


6. Tunggu lah proses nya hingga selesai. Setelah selesai, anda bisa membuka hasilnya di folder tempat anda mengambil file semula.


7. Dan tadaa, file nya sudah berubah dari PDF ke AutoCAD :D

  


Jika ada yang ingin bertanya silahkan di komentar ya ^_^


EmoticonEmoticon